Senin, 13 November 2017

Jangan Bersedih, karena Semua akan Menikah pada Waktunya

Teruntuk dirimu, kemarilah bersamaku.. Suatu saat kesendirian ini akan menjadi berdua, akan ada seseorang yang akan menggenggam tangan ini dengan erat. Menjadi sahabat dalam berbagi suka ataupun duka, yang akan melangkah bersama-sama menuju surganya Allah..  Siapapun dirimu, Aku tunggu engkau dengan kesabaran. Dia yang akan menemani setiap langkah ini:)

Menikah, satu kata yang terdiri dari 7 huruf  tersebut memang sangat memiliki arti yang sangat dalam. Tak sedikit orang yang Galau akan di buatnya, bener gak ? hehe
Fenomena yang banyak terjadi dikalangan masyarakat saat ini yaitu Menikah Muda. Banyak sekali kaum muda mudi yang memilih menikah muda, hal tersebut tidak lah salah dan juga tidak menjadi masalah buat siapapun. Hanya mungkin akan menjadi masalah bagi mereka yang sudah mau menikah tapi tak kunjung menikah, betul ? haha atau bagi mereka yang sudah mau menikah tapi tak kunjung di ajak ke pelaminan sama pacarnya, atau ada yang lebih ngenes lagi yaitu ada yang sudah siap menikah tapi malah di tinggal nikah sama orang lain.. itu semua menjadi problem banget apalagi buat cewek. Si makhluk yang gampang baper juga sensitif itu.
Tetapi kita lihat lagi permasalahanya, ketika seseorang memutuskan untuk menikah berarti mereka telah mempersiapkan semuanya secara lahir dan batin. Karena menikah bukan hanya sebatas kata “Aku sayang kamu, Aku mau hidup dengan kamu selamanya” atau “Aku gak mau pisah sama kamu, kita nikah aja biar gak ada yang pisahin kita”, itu semua salah besar. Jika keinginan kita untuk menikah hanyalah di landasi rasa cinta yang terlalu besar pada pasangan kita, di takutkan jatuhnya hanya sebatas nafsu belaka. Dan kita lupa bahwa Allah lah Sang Pembolak-balik hati manusia, bisa jadi kita sangat mencintai saat ini tapi kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi besok? Maka ketika mencintai seseorang, posisikanlah dengan sewajarnya. Bisa jadi sesuatu yang baik menurut kita tapi belum tentu baik di mata Allah.
Menikah adalah sebuah Ibadah yang sangat dianjurkan oleh Allah ketika seseorang telah mampu untuk melaksanakanya. Karena dengan menikah maka sempurnalah agama seseorang tersebut. Sungguh sangat besar pahala bagi seseorang yang telah mampu menyempurnakan agamanya dengan menikah. Lalu bagaimana jika kita telah sanggup untuk menikah namun belum juga menemukan pasangan? Mari kita kembali berintropeksi diri, serahkan semuanya pada Allah Subhanahu Waa Ta’ ala bahwa sebaik-baik pengatur hidup manusia hanyalah Dia tidak ada yang lain. Perihal menikah, kita sebagai umat muslim tahu bukan bahwa Allah telah mengatur Rezeki, Jodoh, dan juga Kematian seseorang sebelum ia dilahirkan ke Bumi. Kita sebagai muslim hanya tinggal berdoa  meminta di berikan yang terbaik, termasuk soal Jodoh. Daripada terus-menerus memikirkan siapa yang akan menjadi jodoh kita nanti, lebih baik sibukkan diri untuk memperbaiki diri. Karena kita tidak pernah tahu mana yang akan terlebih dahulu akan menjemput kita, seseorang yang akan menyempurnakan kita dengan mengajak menikah atau kematian? Agar tidak sia-sia maka yang terbaik adalah dengan selalu berintropeksi dan memperbaiki diri, karena kedua hal tersebut sama-sama membutuhkan persiapan dan kelak ketika salah satunya datang menjemput kita, maka kita telah siap untuk keduanya.
Sahabatku, kita harus percaya dan yakin bahwa tidak ada orang yang terlambat menikah. Hanya saja mungkin Allah memberikan kita kesempatan agar terus memperbaiki diri agar mendapatkan pasangan yang baik juga, yang akan sama-sama melangkah ke jalan Allah dan berhijrah bersama-sama untuk lebih dekat dengan Allah. Dan Dia pasti akan menemukan dan mempertemukan kita dengan seseorang itu di waktu yang tepat, ketika Aku dan Kamu telah sama-sama siap secara lahir dan batin untuk menjadi Kita..
Maka jangan terlalu cemas.. karena kita semua akan menikah pada waktunya. Baik itu cepat atau lambat tapi itu lah yang terbaik bagi kita. Ketika banyak teman, saudara-saudara kita yang telah menikah maka bersyukur dan berdoalah untuk kebaikannya. Jangan marah ketika banyak yang menanyakan, “Kamu kapan nikah?” atau “Kondangan mulu kapan ngundangnya?” karena pertanyaan-pertanyaan seperti itu tidak akan pernah ada habisnya, sebelum kita membawa pasangan kita di depan semuanya haha tapi jangan khawatir, jadikan saja semua itu motivasi untuk kita supaya lebih giat lagi memperbaiki dirinya, dan juga jadikan semua pertanyaan-pertanyaan itu sebagai doa agar Allah pertemukan kita dengan seseorang yang akan hidup bersama kita nanti. Tetapi kita juga jangan terlalu menutup diri, terkadang belum juga dipertemukan nya kita dengn seseorang itu juga bisa disebabkan kita sendiri. Semisal karena kita yang terlalu menutup diri, atau terlalu pemilih, atau juga karena masih belum bisa melupakan masa lalu kita, kalau kata kids zaman now mah sih belum move on haha
Jadi, jangan salahkan yang diatas yaaa, karena terkadang kita juga sering lupa diri sama kesalahan kita sendiri.
Jangan terburu-buru untuk menikah hanya karena banyak orang di sekelilingmu yang sudah menikah, tetapi jangan terlalu santai juga karena beranggapan jodoh udah ada yang ngatur kok. Ya, meskipun sudah ada yang ngatur tetap saja kita harus berusaha dalam menjemputnya, intinya semuanya harus ada usaha yang dilakukan dan jangan lupakan untuk selalu berdoa, selebihnya serahkan pada sebaik-baik Sang Pengatur kehidupan ini agar diberikan yang terbaik untuk hidup kita. Dan satu yang harus selalu kita yakini yaitu yang namanya Jodoh misteri namun nyata adanya, kita tidak pernah tahu bagaimana bentuknya seseorang yang akan menemani hidup kita itu, tetapi satu yang pasti bahwa Allah akan mempertemukan kita dengan seseorang tersebut dengan cara yang mungkin tidak pernah kita duga sebelumnya, Allah sebaik-sebaik pengatur segalanya dan Dia akan mempertemukan kita diwaktu yang tepat, tidak dengan cepat-cepat ataupun terlambat. Semoga untuk yang telah di pertemukan dengan kekasih halalnya Allah jaga buakan hanya di dunia juga di akhirat kelak.. Aamiin..

Minggu, 22 Mei 2016

Soal UAS Internet
Soal
1. Sebutkan beberapa penyedia layanan email gratis di internet…
2. Sebutkan syarat pertama untuk bisa memiliki akun di www.blogger.com adalah…
3. Sebutkan beberapa penyedia layanan blog gratis di internet adalah…
4. Bahasa program yang biasa di gunakan untuk mengelola blog adalah…
5. Jelaskan jaringan antar computer yang saling terhubung, namun dalam area atau luas tertentu sering disebut dengan…
6. Nama lain dari surat elektronik dalam internet adalah…
7. Jelaskan jaringan computer yang luasnya terbatas adalah…
8. Sebutkan layanan internet yang digunakan untuk bercakap-cakap secara tekstual adalah…
9. Jelaskan manfaat dari adanya jaringan internet…
10. Kepanjangan dari internet yang benar adalah…
Jawaban
1. Situs penyedia layanan email gratis diantaranya; Gmail, YahooMail, OutLook.com/ MSN/ HotMail, AOLMail/AIMMail, Mail.com, GMX.mail, OperaMail.
2. Langkah pertama untuk bisa memiliki akun di www.blogger.com adalah kita harus memiliki email menggunakan account Gmail.
3. Penyedia layanan blog gratis diantaranya; WordPress.com, Blogger.com, Weebly.com, Tumblr.com, blog.com, blogdetik.com, livejournal.com, webs.com, blogdrive.com, wix.com.
4. HTML, XHTML, Javascript, CSS, PHP.
5. LAN (Local Area Network) adalah jaringan komputer yang jaringannya hanya mencakup wilayah kecil, seperti jaringan komputer kampus, gedung, kantor, dalam rumah, sekolah atau yang lebih kecil. Dengan kata lain, jenis jaringan ini hanya dapat menghubungkan komputer-komputer yang berada di satu tempat (terbatas) yang berjarak tidak lebih dari 1 km.   
6. Nama lain dari surat elektronik adalah email (electronic mail)
7. LAN adalah jaringan komputer yang jaringannya hanya mencakup wilayah kecil, seperti jaringan komputer kampus, gedung, kantor, dalam rumah, sekolah atau yang lebih kecil. Dengan kata lain, jenis jaringan ini hanya dapat menghubungkan komputer-komputer yang berada di satu tempat (terbatas) yang berjarak tidak lebih dari 1 km.   
8. Facebook, twitter, yahoo ! mail, gmail, News group, mailing list.
9. Menambah  wawasan, memudahkan komunikasi, sarana pendidikan jarak jauh, sarana hiburan, dan untuk menjalankan bisnis.
10. Internet (Interconnection Working)

Minggu, 08 Mei 2016

AKU


Kalau sampai waktuku
'Ku mau tak seorang kan merayu
Tidak juga kau

Tak perlu sedu sedan itu


Aku ini binatang jalang

Dari kumpulannya terbuang

Biar peluru menembus kulitku

Aku tetap meradang menerjang

Luka dan bisa kubawa berlari

Berlari
Hingga hilang pedih peri

Dan aku akan lebih tidak perduli


Aku mau hidup seribu tahun lagi

Chairil Anwar
Maret 1943

Minggu, 20 Maret 2016

Profil Kang Abay Motivasinger

Bismillahirrohmanirrohim...
Assalamualaikum Wr. Wb.

Masih dalam acara Seminar Pra Nikah, yang diisi oleh Kang Abay Motivasinger. Kang Abay akan menceritakan tentang kisahnya. Siapakah dia? berikut profilnya.

Kang Abay

Kang Abay atau nama aslinya adalah .... (lupa) adalah seorang penyanyi, penulis, dsb. Lagu-lagunya masuk HITS MQ FM saat ini yang mengusung tema galau positive. Berasal dari Cipanas-Cianjur. Beliau menikah di usia 23 tahun, dan sudah memiliki 2 putri. Beliau suka memotivasi orang-orang untuk menikah. Beliau juga pernah mencatat rekor, mengkompori orang untuk menikah hanya dalam waktu 2 minggu. Jadi asalnya orang takut/ belum kepikiran menikah, setelah dikompori akhirnya sang 'korban' menikah 2 minggu kemudian.

Begitu katanya. Bagaimana perjalanan kisah cintanya?, berikut ceritanya, semoga ada hikmah yang bisa di ambil. Cekidot... :D

BAB I 
MEMANTASKAN DIRI

Semasa SMA kelas 1, Kang Abay adalah seorang vokalis band, yang notabene memiliki image "budak baong". Pada waktu itu beliau menyukai seorang muslimah yang solehah seangkatan dengannya. Beliau suka pada pandangan pertama pada saat MOS (Masa Orientasi Siswa) di lapangan basket.

Curhatlah kang Abay ini ke sahabat barunya yang anak pesantren klo ga salah. Kata sahabatnya "Biasanya kalo akhwat muslimah itu akan memilih ikhwan yang soleh, pokoknya mau sama anak rohis lagi lah". Akhirnya setelah mendengar perkataan sahabatnya itu, kang Abay pergi ke sekretariat Rohis dan ambil formulir untuk gabung jadi anak rohis. Walaupun beliau menyukai akhwat tersebut, tetapi beliau tidak ingin berpacaran, beliau ingin menjadikan akhwat tersebut sebagai istrinya. Tapi ya bagaimana, masih SMA masih jauh ke jenjang pernikahan. Ya sudah sekarang memantaskan diri saja.

Walaupun dia sudah jadi anak rohis, kegiatan rohis jalan main band pun tetap jalan. Kemudian karena keahliannya dibidang menyanyi, beliau mendapat kehormatan untuk menjadi vokalis nasyid dan mengikuti berbagai lomba nasyid pada waktu itu.

Beberapa waktu kemudian, beliau sudah naik ke kelas 2 SMA. Pada waktu itu Kang Abay masuk sebagai bakal calon ketua rohis. Beliau kaget padahal masih banyak teman-teman yang lain yang lebih soleh darinya, kenapa dia yang masih anak band dipilih ketua rohis?. Akhirnya setelah pimilu dia menang dan terpilih menjadi ketua rohis. lalu karena telah menjadi ketua rohis, dia mengundurkan diri sebagai vokalis di band-nya itu. Pendiri band itu adalah kang Abay sendiri, dan beliau adalah tulang puggung band tersebut juga. Akhirnya bubar juga Band tersebut.

BAB II 
MENANTI DALAM TAAT

Setahun kemudian kang Abay sudah berada di kelas 3. Karena sebentar lagi akan lulus dan berpisah dan mungkin tidak akan bertemu lagi, beliau mengungkapkan ingin menikah dengan si Akhwat. Ingin menjadikan si akhwat sebagai istrinya. Dan hasilnya adalah ditolak. Kang Abay mempunyai prinsip belum siap menikah, jangan berpacaran.

BAB III 
MENCINTAI DALAM IKHLAS


Mencintai itu bukan memiliki, tetapi mengikhlaskan. 

Setelah lulus SMA mereka berpisah. kang Abay kuliah di Bandung, dan sang Akhwat kuliah di Jakarta. kang Abay mengikhlaskan sang akhwat jika sang akhwat mendapatkan jodoh orang lain dan kang Abay menikah dengan Akhwat lain. Udah lepasin aja... Selama kuliah mereka tidak pernah kontak lagi.

Namun Allah mentakdirkan lain. Setelah lulus kuliah, Kang Abay dipertemukan kembali dengan akhwat tersebut lewat friendster. Dan akhirnya mereka bertemu, dan kang Abay mengungkapkan kembali untuk menikah dengannya. Dan alhamdulillah diterima. :)

BAB IV 
MENENTUKAN DEADLINE PERNIKAHAN

Kemudian mereka menentukan deadline pernikahan setelah keduanya setuju.

BAB V 
MENENTUKAN PROPOSAL PERNIKAHAN

Pada waktu kang Abay baru lulus kuliah, belum punya apa-apa. Tapi beliau yakin suatu saat nanti beliau akan punya apa-apa. Beliau meyakinkan orang tua sang akhwat bahwa kang Abay tidak akan membuat calon istrinya menderita, yang dimaktub dalam proposalnya.

Proposal tersebut berisi tentang rencana kedepan mereka sesudah menikah. Apa yang akan dilakukan dan akan didapat di tahun pertama, kedua, dsb. Rinci sekali.

BAB VI 
MEMBANGUN CINTA

Akhirnya mereka menikah, dan hingga saat ini sudah 5 tahun usia pernikahan mereka. Dan sudah dikarunia 2 putri, alhamdulillah... :)

BAB VII 
MENCINTAI KETIDAKSEMPURNAAN

Kesempurnaan adalah mencintai kekurangan masing-masing. 

Selama berumah tangga, pasti ada masalah. Salah satu diantaranya adalah kekurangan dari pasangannya. Namun tidak bagi kang abay, masalah-masalah tersebut harus diselesaikan. Dan jika sudah diselesaikan akan menjadi kenangan-kenangan manis. Dan bisa menjadi hal-hal yang lucu jika diceritakan kembali.

BAB VIII 
MELAHIRKAN GENERASI TERBAIK

Mereka mendidik anak-anaknya untuk menjadi pribadi yang soleh/solehah. Yang berguna bagi nusa, bangsa, negara dan agamanya. Inilah inti dari semuanya, melahirkan generasi terbaik. Seperti firman Allah dalam surat At-Tur: 21.

Q.S. At-Tur : 21-24
Dan orang-orang yang beriman, dan yang anak cucu mereka mengikuti mereka dalam keimanan, Kami hubungkan pertemukan mereka dengan anak cucu mereka (di dalam surga) dan Kami tiada mengurangi sedikitpun dari pahala amal mereka. Tiap-tiap manusia terikat dengan apa yang dikerjakannya.
Dan Kami beri mereka tambahan dengan buah-buahan dan daging dari segala jenis yang mereka ingini.
Di dalam surga mereka saling memperebutkan piala (gelas) yang isinya tidak (menimbulkan) kata-kata yang tidak berfaedah dan tiada pula perbuatan dosa.
Dan berkeliling di sekitar mereka anak-anak muda untuk (melayani) mereka, seakan-akan mereka itu mutiara yang tersimpan.


BAB IX 
MATERI DAN KARIR YANG MELESAT

Setelah menikah, rezeki ditambah oleh Allah SWT. Saat ini beliau sudah memiliki rumah pribadi, kendaraan, menjadi motivator, penyanyi dan lain sebagainya. Jika dulu dia tidak menikah, mungkin sekarang beliau masih sebagai anak kosan. Subhanallah, Allah tidak akan pernah menelantarkan hambanya.

Itulah cerita dari Kang Abay yang sangat menginspirasi dan memotivasi. Yang belum menikah ayo segera menikah :D.

Untuk part selanjutnya, ada tips trick mengelola finansial dari Mba Febi, serta pernikahan dalam sudut pandangan kesehatan dan kedokteran. Mohon ditunggu :).

Itu saja, mohon maaf jika ada yang kurang berkenan. Jika ada kesalahan dalam ceritanya mohon segera hubungi penulis untuk segera diperbaiki. Terima kasih atas perhatiannya.

Wallahualam
Assalamualaikum Wr. Wb.